-->

Rekrutmen PT Yakult Indonesia Persada

Yakult Indonesia dengan nama perusahaan PT Yakult Indonesia Persada merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang produsen minuman probiotik. Perusahaan ini didirikan sejak tahun 1990 di Indonesia sebagai pemegang lisensi dari Yakult Honsha Co., Ltd., Jepang. Bersama dengan perusahaan Yakult yang tersebar di seluruh dunia, Yakult Indonesia terus berusaha untuk mewujudkan keluarga yang sehat dan bahagia. Dalam sejarahnya pada tahun 1930 dr. Minoru Shirota seorang dokter lulusan Kyoto Imperial University -Jepang berhasil menemukan bakteri asam laktat yang bermanfaat untuk menekan pertumbuhan bakteri merugikan yang hidup di dalam usus manusia. Bakteri ini kemudian dinamakan Lactobacillus casei strain Shirota.

PT Yakult Indonesia pada awal pendiriannya oleh dr. Minoru Shirota dengan dedikasinya yang tinggi untuk memberikan kontribusi terhadap kesehatan masyarakat, pada tahun 1935 dr. Shirota berhasil menciptakan minuman probiotik Yakult yang mengandung bakteri berguna Lactobacillus casei strain Shirota yang bermanfaat bagi pencernaan manusia. Minuman ini kemudian dijual di Jepang dengan harga yang terjangkau. Karena itu, Yakult dikenal sebagai Pelopor Probiotik. Untuk mendukung usaha penelitian pada bakteri yang bermanfaat bagi kesehatan manusia, pada tahun 1967 didirikan Pusat Penelitian Mikrobiologi Yakult (Yakult Central Institute for Microbiology Research) di Tokyo, Jepang.

Yakult Central Institute telah melakukan beragam penelitian untuk mengembangkan produk-produk dengan menggunakan bakteri yang bermanfaat. Untuk mendukung usaha penelitian pada bakteri yang bermanfaat bagi kesehatan manusia. Setiap tahapan proses produksi Yakult harus memenuhi standar internasional secara ketat dan higienis untuk menjamin kualitas produk, dan proses produksi dilakukan dengan cara-cara yang ramah lingkungan. Pabrik Yakult menggunakan mesin otomatis dan sistem tertutup, yang merupakan standar bagi seluruh pabrik Yakult di penjuru dunia dan seluruh perlengkapan produksi menggunakan bahan stainless steel terbaik yang berkualitas.

Untuk menghasilkan produk yang aman dengan kualitas terbaik, Yakult Indonesia menerapkan proses produksi berdasarkan manajemen keamanan pangan sesuai standar ISO 22000:2005. Selain itu, kami juga mengambil tindakan lebih lanjut dalam menerapkan sistem manajemen kualitas sendiri yang ketat berdasarkan standar sertifikasi tersebut. Dengan demikian, perusahaan telah menciptakan jaminan kualitas yang tinggi untuk menghasilkan produk yang aman dan berkualitas baik.



Informasi Kesempatan Karir PT Yakult Indonesia Persada Lulusan SMA, SMK, D3, S1 Dengan Posisi Sales Promotion, Stockman, General Driver, Etc

Informasi Kesempatan Karir PT Yakult Indonesia Persada Lulusan SMA, SMK, D3, S1 Dengan Posisi Dan Kualifikasi Sebagai Berikut:

Posisi : Sales Promotion / SPG
PT. Yakult Indonesia Persada
Wilayah : Semarang (Jawa Tengah), Tangerang (Banten), Jember (Jawa Timur), Pekalongan (Jawa Tengah), Jawa Tengah, 
Kualifikasi :
  • Usia 19 - 24 Tahun
  • Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat (semua jurusan)
  • Menarik dan memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Pengalaman kerja tidak mutlak
  • Penempatan di wilayah kerja diatas

Jika Anda berminat untuk melamar pekerjaan pada posisi diatas, silahkan lakukan pendaftaran kerja secara online, paling lambat tanggal 15 November 2019.
 Register Disini.

Posisi : Sales Driver 
PT. Yakult Indonesia Persada
Wilayah : Madura (Jawa Timur), Yogyakarta, Lampung, Makassar (Sulawesi Selatan), Manado (Sulawesi Utara), Probolinggo (Jawa Timur), 
Kualifikasi :
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Pendidikan Minimal SMA / SMK Sederajat (semua jurusan)
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan negosiasi yang baik
  • Memiliki kemampuan berhitung dan logika yang baik
  • Memiliki sikap dan penampilan yang baik
  • Bisa bekerja di bawah tekanan dan berorientasi target
  • Dapat melakukan administrasi, pemeliharaan kendaraan, bongkar muat barang dan merawat sarana
  • penjualan
  • Memiliki SIM A (Minimal 1 Tahun) / SIM B1
  • Pengalaman kerja tidak mutlak (lebih diutamakan yang memiliki pengalaman 1- 2 tahun sebagai Driver
  • untuk mendistribusikan produk)
  • Penempatan kerja di wilayah kerja diatas
Jika Anda berminat untuk melamar pekerjaan pada posisi diatas, silahkan lakukan pendaftaran kerja secara online, paling lambat tanggal 19 September 2019.
 Register Disini.

Posisi : Sales Administrator
PT. Yakult Indonesia Persada
Wilayah : Bali, Kalimantan Tengah, 
Kualifikasi :
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Pendidikan minimal D3 semua jurusan
  • Memiliki SIM C
  • Mampu mengoperasikan komputer (Ms. Office)
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Dapat mengorganisir tenaga penjual, barang dan uang
  • Pengalaman kerja tidak mutlak
  • Penempatan kerja di wilayah kerja diatas
Jika Anda berminat untuk melamar pekerjaan pada posisi diatas, silahkan lakukan pendaftaran kerja secara online, paling lambat tanggal 29 November 2019. 
Regsiter Disini.

Posisi : Center Coordinator
PT. Yakult Indonesia Persada
Wilayah : Semarang (Jawa Tengah), Tangerang (Banten).
Kualifikasi :
  • Usia maksimal 28 tahun
  • Pendidikan Minimal D3 semua jurusan
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Memiliki kemampuan berhitung dan logika yang baik
  • Mampu bekerja secara cepat, teliti, dan tepat
  • Mampu mengoperasikan komputer (MS. OFFICE)
  • Pengalaman kerja tidak mutlak
  • Wajib memiliki SIM C
  • Penempatan kerja di wilayah kerja diatas
Jika Anda berminat untuk melamar pekerjaan pada posisi diatas, silahkan lakukan pendaftaran kerja secara online, paling lambat tanggal 27 November 2019. 
Register Disini.

Posisi : Stockman
PT. Yakult Indonesia Persada
Wilayah : Bali, Tasikmalaya (Jawa Barat), Jawa Timur.
Kualifikasi :
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat (semua jurusan)
  • Memiliki SIM A dan SIM C
  • Mampu mengontrol pengiriman barang dari pabrik dan membuat laporan administrasi stok
  • Teliti terhadap kualitas dan kuantitas stok serta menjaga stok showcase
  • Memiliki kemampuan berhitung
  • Pengalaman kerja tidak mutlak
  • Penempatan kerja di wilayah kerja diatas
Jika Anda berminat untuk melamar pekerjaan pada posisi diatas, silahkan lakukan pendaftaran kerja secara online, paling lambat tanggal 29 November 2019.
Register Disini.

Posisi : Assistant Sales Staff 
PT. Yakult Indonesia Persada
Wilayah : Banyuwangi (Jawa Timur)
Kualifikasi :
  • Usia maksimal 28 tahun
  • Pendidikan minimal SMU/D3/S1 semua jurusan
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Memiliki SIM C
  • Pengalaman kerja tidak mutlak
  • Penempatan kerja di wilayah kerja diatas
Silahkan Kirimkan Pendaftaran Kerja Secara "Online", Aplikasi lamaran kerja ditunggu secepatnya. 

Jika Anda berminat untuk melamar pekerjaan pada posisi diatas, silahkan lakukan pendaftaran kerja secara online, paling lambat tanggal 24 November 2019. Tempat Pendaftaran.

Masa pendaftaran dapat berubah sewaktu waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu, Informasi terkait Rekrutmen  PT Yakult Indonesia Persadadapat dilihat pada situs pendaftaran dibawah ini


Informasi Penting!!!!!!
Alamat Perusahaan :
PT. Yakult Indonesia Persada
Gedung Antam Office Park Tower B Lt. 16
Jl. T.B. Simatupang No.1, Tanjung Barat, Jakarta Selatan 12530

PT. Yakult Indonesia Persada (Factory Sukabumi)
Kawasan Industri Indolakto, Desa Pasawahan, 
Cicurug Sukabumi - Jawa Barat 43359

PT. Yakult Indonesia Persada (Factory Mojokerto)
Ngoro Industri Persada Blok CC-1 
Mojokerto Jawa Timur

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel